Ke Korea Selatan dengan uang hasil kerja keras sendiri
Tak tanggung-tanggung, ia harus nabung selama 2 tahun agar bisa berangkat ke negeri Ginseng impiannya tersebut. Ia bagikan tipsnya selama persiapan hingga berangkat ke Korea, ini penjelasannya.
Baru-baru ini viral kisah seorang gadis yang liburan ke Korea Selatan dengan uang hasil kerja kerasnya sendiri.
Kisah ini sejalan dengan pepatah lama yang mengungkap usaha tidak akan mengkhianati hasil.
Hal itulah yang dialami oleh Sana, gadis yang viral berkat aplikasi TikTok. Bagaimana tidak, Sana berhasil liburan ke Korea Selatan dengan uang hasil tabungannya sendiri.
Melalui akun TikToknya @sanaaaayaaa, gadis ini menceritakan jerih payahnya yang rela bekerja keras mencuci piring di sebuah warung makan demi pergi ke Korea Selatan.
"Gajadi Insecure, gue udah ke Korea pake duit sendiri hasil kerja keras," tulisnya.
Menanggapi video kisah perjuangan Sana yang berhasil ke Korea dari hasil kerjanya sendiri, banyak warganet yanag memberi tanggapan di kolom komentar.
Ada dari mereka yang salut dengan perjuangan @sanaaaayaaa untuk bisa ke Korea dengan uangnya sendiri.
"Menginspirasi sekali, keren," tulis @ara poreper.
"Aku gak kenal kamu, tapi rasanya bangga banget sama kamu," timpal Velia.
Sementara itu, warganet lainnya juga tidak mau kalah dan ingin pergi ke Negeri Ginseng tersebut.
"Keren hasil dari keringat sendiri, soon pasti aku amin," komentar akun bernama @sehun.
Kisah Perjuangan Sana dan Kakak
Gadis yang bernama lengkap Sana Asyuni tersebut kemudian membagikan ceritanya. Sana mengaku sudah mulai tertarik dengan negara Korea Selatan sejak duduk di kelas 2 SMA.
Pada 2015 saat dirinya iseng-iseng menonton drama korea (drakor), ia kemudian jadi ketagihan. Kendati begitu, saat itu Sana mengungkap belum memiliki niatan untuk pergi ke negara tersebut.
"Tapi aku memang sudah menabung dari awal, terus kakak aku iseng-iseng tanya ke Korea yuk. Langsung kita rencanakan enam bulan sebelumnya," kata Sana, pada Minggu.
Sana dan kakaknya kemudian melakukan berbagai persiapan demi bisa pergi ke Korea Selatan bersama. Ia juga rela bekerja di tengah kesibukan kuliah yang berat.
"Saya kerja sebagai karyawan di rumah makan. Karena memang jadwal kuliah nggak banyak, jadi kuliahnya kebanyakan sore sama pagi aku ke warungnya mulai dari 11 hingga 3 sore," imbuh Sana.
Sejak bekerja, rupiah demi rupiah didapatkan oleh Sana dengan keringatnya sendiri.
Gadis kelahiran 22 Maret 1999 ini mulai menabung Rp 20.000,00 per hari selama dua tahun penuh.
Sebab dia sudah memperkirakan, ia membutuhkan uang sekitar Rp 10 juta untuk membeli tiket dan biaya akomodasi lainnya.
"Dulu saya simpan uangnya sebelum pergi kuliah langsung dimasukkan ke celengan, saya sukanya nabung di celengan bukan di ATM. Kalau di ATM gampang khilafnya," urai Sana.
Akhirnya setelah berjuang selama 2 tahun lamanya, Sana dan sang kakak bisa terbang ke Korea Selatan pada 25 Maret 2019 silam.
Mereka mendatangi beberapa tempat, mulai dari Namiseom atau Pulau Nami, Seoul, hingga Kota Busan. Sana kemudian menggambarkan keindahan berbagai tempat yang ia kunjungi.
"Kalau ke Pulau Nami, kata orang-orang nggak lengkap ke Korea jika tidak ke situ, karena di sana ada patung dari drama yang terkenal banget yaitu Winter Sonata. Kalau ke Seoul memang wajib ya, di Busan karena waktu saya ke sana lagi musim bunga sakura," ucap gadis yang berdomisili di Kota Padang itu.
Sana juga mengaku kedua orang tuanya sempat tidak mendukung dirinya pergi ke Korea Selatan. Apalagi mengingat perjalanan panjang yang perlu ditempuh menggunakan naik pesawat selama sekitar 8 jam.
Ditambah lagi, Sana dan kakaknya pergi tanpa dampingan guide. Sana berharap setelah bisa ke Korea Selatan, dirinya juga bisa berkeliling Indonesia.
"Misalnya ke Jogja, Bromo sama ke Bali," tandasnya.
Bisa jadi inspirasi nih bagi yang punya keinginan liburan ke Korea juga. Cukup dengan rajin menabung dan fokus pada impiannya, inshaallah ke Korea atau bahkan impian-impian lainnya bisa tercapai.
sumber : wajibbaca.com