Kategori

Para Jomblo Baca Ini...Inilah Kiat Menghadapi Pertanyaan Kapan Nikah ala Rasulullah

By On Agustus 25, 2016

Medianda – Sahabat media Kita memang hidup bermasyarakat dengan kehidupan sosial yang sangat tinggi, pasti berinteraksi dengan sesama hampir setiap hari bahkan yang tidak ketemu setiap hari pun pasti bertegur sapa ntah itu melalui telpon seluler atau jika kebetulan ketemu disuatu tempat pasti menanyakan kabar, dan lain sebaginya diantaranya bagi yang belum menikah pasti pertanyaannya kapan nikah. Namun jika anda mendapat pertanyaan seperti itu jawablah seperti berikut ini.



Pertanyaan yang tidak bisa dihindari itu adalah “Kapan kamu nikah”, “Sudah ada calonnya belum”, “Sampai kapan kamu hidup sebatang kara?”, hingga ke pertanyaan dalam logat Jawa yang khas ketika sekeluarga sedang berkunjung ke rumah sahabat karibnya Ayah. “Piye pak, nek anakmu iki tak jodohke karo anakku”, (gimana pak, kalau anak Anda ini kita jodohin sama anak saya), sembari pasang muka nglirik ke kita.

Bagi Anda yang jomblo garis keras, dan sampai hari ini tak kunjung juga didatangi seorang belahan jiwa, ada tips nih dari Nabi Muhammad Saw. Biar di hari kedepan kamu mempunyai ketabahan, kekuatan, serta kesabaran yang tinggi dalam menghadapi pertanyaan kapan nikah.

1.Yang perlu kalian sadari, wahai para jomblo fi sabilillah, bahwa menikah dan jomblo ialah sunnatullah. Sudah menjadi ketetapan Allah Swt. Kapan kalian akan menikah, dan kapan kalian akan mengakhiri status pacar bagi pasangan kalian. Sebab dalam pernikahan itu tidak boleh ada paksaan.

Lalu, bagaimana Rasulullah menyontohkan kepada kita untuk menjawab pertanyaan kapan nikah? Di dalam sebuah hadis, kata-kata adalah merupakan sebuah doa. Dan doanya orang yang sedang didzalimi itu manjur.

Nabi bersabda, yang artinya begini: “Tiga orang yang tidak akan ditolak doanya: orang puasa sampai ia berbuka, imam yang adil, dan doa orang yang dizalimi.” (HR. Al-Tirmidzi)

Nah, ketika ada yang mendzolimi kalian dengan pertanyaan kapan nikah, teruslah berdzikir, ingat kepada Allah, sembari berdo’a di dalam hati. “Ya Allah, saya sedang didzolimi, dan saya mohon kepada-Mu Ya Allah, dekatkanlah jodoh saya.

2. Jawablah pertanyaan ‘kapan kamu nikah’ itu dengan diam. Sebab diam adalah emas. Nabi Saw pernah bersabda. “Barang siapa beriman kepada Allah dan hari akhir, maka berkatalah yang baik dan jika tidak, maka diamlah.” (HR. Bukhori dan Muslim)

Nah sahabat itulah tips jitu untuk menjawab pertanyaan dari teman atau saudara mengenai kapan nikah. Semoga bermanfaat dan selamat mencoba.



Sumber:Pelangimuslim.com



Next
« Prev Post
Previous
Next Post »
close
==[ Klik disini 1X ] [ Close ]==